Tanjabbarat, Barisbaru.com – Menjelang hari kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus, Induk Organisasi (INORGA) Asosiasi Olahraga Pendaki Gunung Indonesia (AOPGI) Kabupaten Tanjung Jabung Barat mengadakan rapat persiapan pengibaran bendera, minggu (21-7-2024).
Rapat ini dilaksanakan diruang kelas kampus IAI An Nadwah Kuala Tungkal yang diharidiri oleh kepengurusan AOPGI, Club dan para Penggiat olahraga di tanjabbarat
Ketua Umum Asosiasi Olahraga Pendakian Gunung Indonesia (AOPGI) Tanjung Jabung Barat Herri Yansa Wijaya dalam rapat menyampaikan pengiriman atlet ini untuk pengibaran Bendera Merah Putih, Bendera KORMI, dan Bendera AOPGI pada hari kemerdekaan 17 Agustus mendatang.
“Ini merupakan sebuah kebanggaan dan kehormatan bagi kami untuk ikut serta dalam perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dengan cara yang istimewa, yaitu mengibarkan bendera di puncak gunung
Ketua menambahkan kegiatan ini tidak hanya melambangkan semangat juang dan patriotisme, tetapi juga mengukuhkan tekad kami untuk memajukan olahraga pendakian gunung di Tanjung Jabung Barat.
Disampaikan kembali pengiriman atlet untuk mengibarkan Bendera Merah Putih bersama dengan Bendera KORMI dan Bendera AOPGI di puncak gunung adalah wujud nyata dari dedikasi dan komitmen kami, Para atlet yang terpilih adalah individu yang tidak hanya memiliki kemampuan fisik yang luar biasa, tetapi juga semangat nasionalisme yang tinggi.
“Mereka telah melalui seleksi dan pelatihan yang ketat untuk memastikan bahwa momen ini dapat dilaksanakan dengan sempurna, Kami berharap melalui kegiatan ini, semangat kebangsaan dan cinta tanah air dapat semakin tumbuh di hati masyarakat, khususnya generasi muda. Selain itu, kami juga ingin menekankan pentingnya menjaga kelestarian alam dan merangkul olahraga pendakian gunung sebagai sarana untuk membangun karakter yang kuat dan berjiwa petualang”. Tambahnya.
Dipenutup Ketua AOPGI Tanjung Jabung Barat mengucapkan terima kasih atas dukungan semua pihak yang terlibat dan berharap kegiatan pengibaran bendera ini dapat berlangsung sukses serta memberikan inspirasi bagi banyak orang. Dan kedepannya kita akan melakukan pengibaran bendera AOPGI Tanjung Jabung Barat disetiap Gunung di Indonesia. (*)